Cara Daftar TikTok Shop yang Perlu Diketahui Oleh Pebisnis Pemula

Cara daftar tiktok shop penting dikuasai oleh pebisnis pemula yang ingin go digital. Bagi seorang pebisnis online yang sedang merintis usahanya wajib untuk membuka toko di TikTok Shop. Pasalnya aplikasi TikTok Shop terbukti bisa digunakan untuk mempromosikan produk dagangan. Bukan hanya itu saja namun pengguna aplikasi TikTok Shop dari hari ke hari juga terus mengalami peningkatan.

Hal itu tentunya menjadi peluang emas bagi seorang pebisnis yang ingin meningkatkan omset penjualannya. Namun agar bisa berjualan di aplikasi TikTok Shop tersebut, kamu perlu melakukan pendaftaran terlebih dahulu. Lantas bagaimana cara daftar TikTok Shop itu?

Cara Daftar TikTok Shop

 

Persyaratan Mendaftar TikTok Shop

Sebelum melanjutkan pembahasan tentang cara daftar TikTok Shop, kamu perlu mengetahui terlebih dahulu beberapa persyaratannya. Adapun beberapa persyaratan yang wajib dipenuhi untuk mendaftar di TikTok Shop Seller Center Indonesia seperti berikut ini.

  • Akun TikTok yang kamu gunakan harus mempunyai follower minimal 2 ribu.
  • Pengguna harus berusia minimal 18 tahun.
  • Status akun TikTok yang digunakan masih aktif dan mempunyai minimal 50 video view dalam kurun waktu 28 hari terakhir.
  • Para pengguna telah menyetujui semua kebijakan privasi dan komunitas yang diatur oleh pihak TikTok Shop.
  • Pengguna dan TikTok Shop harus saling menghormati hak atas kekayaan intelektual termasuk konten yang dibuat.
  • Pengguna wajib memiliki kartu identitas beserta rekening bank.
  • Nama toko yang digunakan tidak boleh melebihi 40 karakter.
  • Nama toko yang digunakan harus menggambarkan bisnis secara akurat.

Cara Mendaftar TikTok Shop di HP Android

Apabila semua persyaratan di atas telah terpenuhi, maka kamu sudah bisa melakukan proses pendaftaran akun TikTok Shop Seller. Di mana untuk mendaftarnya bisa dilakukan cukup dengan memanfaatkan ponsel Android saja. Namun pastikan di dalam ponsel Android telah terinstal aplikasi TikTok. Adapun langkah-langkah mendaftar TikTok Shop Seller seperti berikut ini.

  • Pertama silahkan untuk membuka terlebih dahulu aplikasi TikTok yang telah terinstal di ponsel Android milik kamu.
  • Setelah itu masuklah ke halaman profile.
  • Apabila sudah berhasil masuk ke menu profil, kamu bisa menekan ikon titik garis tiga yang lokasinya berada di bagian pojok kanan atas layar.
  • Kemudian pilihlah opsi bertuliskan “Creator Tools”.
  • Tahap berikutnya silahkan untuk menekan tombol “TikTok Shop” yang lokasinya berada di bagian menu Monetization.
  • Selanjutnya tekanlah tombol “APPLY” yang terletak di bagian Syarat dan Ketentuan.
  • Nantinya akun TikTok Shop yang kamu buat itu sudah bisa dibuka.
  • Dalam hal ini silahkan untuk menunggu beberapa saat hingga proses verifikasi selesai dilakukan.
  • Jika proses verifikasi telah selesai dilakukan, nantinya di bagian profil akan ditampilkan badge TikTok Shop.
  • Terakhir aplikasi TikTok Shop sudah bisa digunakan untuk mempromosikan produk dagangan.

Cara Daftar TikTok Shop

Tata Cara Menambahkan Produk Baru di Aplikasi TikTok Shop

Sama halnya dengan toko online pada umumnya, di aplikasi TikTok shop ini nantinya para pengguna juga bisa menambahkan produk baru. Bukan hanya itu saja namun di sini kamu juga bisa menandai produk pada video dengan tautan Link.

Dengan begitu untuk membuka halaman produk para pelanggan bisa langsung mengklik tautan tersebut tanpa harus meninggalkan aplikasi TikTok. Adapun langkah-langkah menambahkan produk baru di aplikasi TikTok Shop seperti berikut ini.

  • Langkah pertama silahkan untuk membuka aplikasi TikTok yang ada di ponsel Android milik kamu.
  • Kemudian masuklah ke halaman profil dan tekanlah opsi “Icon Bag”.
  • Setelah itu silahkan untuk menekan tombol “Enter”.
  • Nantinya pada aplikasi TikTok Store kamu akan melihat beberapa daftar produk yang ingin ditampilkan.
  • Dalam hal ini silakan untuk menekan opsi “Add Product”.
  • Terakhir produk yang kamu pilih akan muncul secara otomatis di bagian profil TikTok. Dengan begitu nantinya para  customer bisa langsung membelinya.

Cara Agar Produk yang Dijual di TikTok Shop Laris Manis

Meskipun jumlah pengguna aplikasi TikTok Shop dari hari ke hari terus mengalami peningkatan. Namun tetap saja agar produk yang dijual di aplikasi tersebut bisa laris manis kamu perlu menerapkan beberapa tips. Adapun beberapa tips yang perlu kamu terapkan agar produk yang dijual di TikTok Shop itu bisa laris manis seperti berikut ini.

Menggunakan Katalog Produk

Perlu diketahui bahwa ketika para pengguna membuka fitur TikTok Shop, nantinya secara otomatis user akan menampilkan berbagai macam produk yang telah ditawarkan oleh penjual. Maka dari itu kamu perlu membuat tampilan katalog itu menjadi semenarik mungkin.

Dalam hal ini untuk membuat katalog itu bisa terlihat menarik kamu bisa memanfaatkan foto dengan resolusi baik. Selain bisa membuat tampilannya menjadi lebih menarik, menggunakan foto beresolusi baik juga bisa membuat tampilannya terlihat semakin jelas. Dengan begitu para konsumen bisa yakin jika produk itu benar-benar memiliki kualitas unggul.

Memberikan Diskon Menarik untuk Para Pembeli

Dikarenakan audien dari aplikasi TikTok itu lebih didominasi oleh kalangan muda dengan usia antara 16 hingga 24 tahun, maka metode pemasaran menggunakan video merupakan pilihan paling tepat. Selain itu para audien juga cenderung lebih menyukai membeli barang berdasarkan harga dibandingkan kualitasnya.

Oleh karena itu agar nantinya omset penjualan bisa meningkat kamu perlu memberikan diskon menarik untuk para pelanggan tersebut.

Memanfaatkan Hashtag

Ketika hendak mengunggah konten promosi di aplikasi TikTok Shop, jangan lupa untuk menambahkan hashtag di dalamnya. Pasalnya jika kamu tidak menggunakan hashtag, bisa membuat konten yang dibuat itu akan sulit ditemukan oleh pengguna TikTok lainnya. Namun pastikan hashtag yang digunakan telah sesuai dengan challenge maupun trend yang kamu ikuti agar nantinya mudah dikenal oleh pengguna.

Menuliskan Caption Semenarik Mungkin

Meskipun konten-konten yang ada di dalam TikTok itu berupa video pendek, tapi penting bagi kamu untuk menuliskan caption yang menarik di dalamnya. Hal itu bertujuan agar konten yang kamu buat  bisa memikat banyak pengunjung. Mengingat tidak sedikit pengunjung TikTok yang akan melakukan scanning dan mencari tahu maksud dari isi video tersebut melalui caption.

Menjalin Kerjasama dengan Influencer

Agar nantinya produk yang kamu jual di TikTok Shop itu bisa dikenal luas oleh masyarakat Indonesia maka tidak ada salahnya untuk menjalin kerjasama dengan para influencer. Mengingat para influencer itu mempunyai follower yang banyak.

Dalam hal ini lakukan kerjasama dengan Creator TikTok untuk membuat konten video yang mampu mengarahkan para pengunjung ke toko online milik kamu. Dengan melakukan hal itu diharapkan nantinya jumlah followers dari akun bisnis bisa mengalami peningkatan. Tentunya ketika follower itu jumlahnya mengalami peningkatan maka kemungkinan besar keuntungan yang didapatkan juga akan maksimal.

Namun ketika menjalin kerjasama ini ada hal yang perlu diperhatikan. Di mana kamu harus bisa memilih influencer yang sesuai dengan brand atau produk jualan. Pasalnya para pengikut dari influencer itulah yang nantinya akan menjadi target audience.

Demikianlah ulasan singkat tentang cara daftar TikTok Shop yang perlu diketahui oleh pebisnis pemula.